Berbagai kegiatan dilakukan manajemen Persela Lamongan untuk bisa lebih dekat dengan suporter. Salah satunya menggelar meet and greet pada Jum'at malam (07/10/16), di Grand Palace Hotel Kota Malang.
Para pendukung atau suporter nantinya dapat bertatap muka langsung dengan pemain, pelatih dan manajemen.
Acara itu akan dimulai pada pukul 19.00 - 20.00, mulai dari kuis sampai dengan sesi talk show dengan perwakilan suporter kepada manajemen, pelatih ataupun kepada pemain.
''Rencananya ada 4 pemain dijadwalkan hadir. Ini kesempatan para suporter yang ada di Malang dan sekitarnya, bisa bertatap muka langsung dengan pemain dan lainnya," ungkap Rizal, Marketing Officer Persela Lamongan.
Meet and greet akan dikonsep secara eksklusif dan gratis alias tidak dipungut biaya. Pihak penyelenggara menyediakan tempat duduk terbatas. Untuk itu para suporter yang ada di Malang Raya jangan sampai melewatkan kesempatan baik ini, tandas Rizal.
Para suporter yang mengikuti acara tersebut tak hanya bisa melihat pemain Persela dari dekat, namun juga dapat berfoto bersama serta meminta tanda tangan langsung. Selain itu akan ada penjualan tiket pertandingan antara Persela Vs Semen Padang, sehingga suporter tidak perlu berdesakan membeli tiket di loket saat pertandingan.
Penulis: Andika Hangga P